Pengalaman ku Legalisir Ijazah di Sekolah
Hai,,, mungkin dari kalian ada yang belum mempunyai ijazah yang sudah dilegalisir, mungkin juga dari kalian yang baru pertama kali akan legalisir ijazah,, Nah, aku mau berbagi cerita nih...,, apa aja yang harus dibawa untuk legalisir ijazah di sekolah.
Bulan oktober 2020, aku akan mendaftar wisuda di kampus, ternyata syarat pendaftaran memerlukan ijazah terakhir yang dilegalisir. Seinggat ku aku sudah punya ijazah yang dilegalisir, ternyata setelah aku cari yang dilegalisir hanya SKHU aja :(, jadi aku harus ke sekolah lagi setelah sekian tahun hehe....,
Saat akan ke sekolah aku sudah mempersiapkan 4 fotocopy ijazah, stopmap, dan yang penting juga ijazah asli, kalian juga harus membawanya, karena nanti akan di tanya oleh petugas TU (Tata Usaha) di sekolah kalian.
Sebenarnya sebelum ke sekolahan, aku sudah bertanya dengan beberapa teman ku yang sudah legalisir duluan. Harus minta ke ruang apa?, akan membutuhkan waktu berapa lama untuk legalisir? Barulah hari selanjutnya aku ke sekolah untuk meminta legalisir ijazah, pertama aku lapor ke bagian kantor satpam terlebih dahulu kemudian mereka langsung menyuruhku ke Ruang TU (Tata Usaha). Di ruang TU, petugas langsung menerima berkas, dan alhamdulillah legalisir langsung jadi satu hari. Sebelum itu, petugas TU meminta ijazah aslinya, untuk dicocokkan dengan fotocopyan, dan tidak hanya itu, Petugas TU juga meminta satu lembar fotocopyan kita nantinya. So, lebih baik kalian fotocopy yang banyak, dan sebaiknya berangkat lebih pagi agar sehari dapat selesai hehe.......
Dan jangan lupa setelah berkas selesai, teliti kembali legalisir ijazah kalian agar tidak ada kesalahan nantinya.
Sekian pengalamanku saat legalisir ijazah, semoga bermanfaat :)
Komentar
Posting Komentar